Senin, 15 Oktober 2012

Florsheim Deckbuilding Series : Winning Image

Hi guys!

Bertemu lagi di Deckbuilding Series setelah kira-kira satu minggu terakhir tidak ada post satupun di blog. Sepertinya tidak ada yang sadar, bikin gue cukup lega dan bisa lebih santai dalam mengepost artikel. Dalam artikel kali ini kita akan membahas langkah selanjutnya dari proses deckbuilding, yakni menentukan Winning Image!

Sebelum masuk ke bahasan, kita review sedikit apa saja kriteria untuk membuat deck. Pertama satu Deck HARUS berisi 50 kartu, sudah termasuk kartu Grade 0 untuk Starting Vanguard kamu. Kedua, kamu perlu TEPAT 16 kartu Trigger Unit di antaranya.

Jadi ceritanya kamu sudah menentukan Clan apa yang ingin kamu buat, sesuai dengan minat dan playstyle kamu sesuai panduan di artikel sebelumnya (psst, sudah diupdate lagi beberapa clan). Nah sekarang berarti tahap kedua adalah membayangkan Winning Image kamu.

Apa itu Winning Image? Winning Image adalah skenario bagaimana deck kamu membawa kamu lebih dekat kepada kemenangan. Kebanyakan waktu, Winning Image akan sangat-sangat ditentukan oleh pemilihan Grade 3 andalan kamu. Selain dari pilihan Grade 3 yang kamu gunakan, Winning Image juga dipengaruhi oleh apa skenario terbaik kamu dalam menge-Ride atau pun Call, mulai dari Grade pertama hingga ketiga.

Contoh, dalam deck Angel Feather yang Grade 3 andalannya adalah Chief Nurse, Shamsiel. Winning Image kamu adalah skenario (dan/atau formasi) terbaik dalam deck tersebut yang bisa terjadi, yaitu Shamsiel sebagai Vanguard, dua Calamity Flame sebagai Rear-Guard depan, kemudian tiga Thousand Ray Pegasus sebagai booster. Dengan formasi tersebut, begitu Shamsiel menyerang saat Limit Break ketiga Power Line akan mencapai 21.000 Power. Sangat cukup untuk membuat lawan malas menge-Guard kesemua serangannya.


Jika dibawa ke level yang cukup ekstrim, bisa saja sebelum diisi oleh Pegasus, kamu menge-Call dan me-Retire empat Love Machine Gun, Nociel di belakang Vanguard untuk menambah Power semua Unit kamu yang lain, membuat mereka mencapai angka 37.000 untuk Rear Line, serta 27.000 untuk Center Line.

Contoh kedua, dalam deck Kagero yang mengandalkan Dragonic Lawkeeper. Winning Image kamu adalah formasi Dragonic Lawkeeper di tengah serta di kanan kiri adalah Dual Axe Archdragon dan ketiganya diboost oleh Embodiment of Armor, Bahr sehingga semuanya mencapai Power Line 21.000 saat Lawkeeper mengaktifkan efek Limit Break.


Jika dalam skenario di atas Grade 3 andalan yang kamu gunakan adalah Angel Feather Kiriel atau Kagero Blazing Flare Dragon, maka pasti Winning Image atau skenario (dan/atau formasi) terbaik-nya akan berbeda.

Selain mencakup formasi terbaik dari sebuah deck, Winning Image juga mendikte alur permainan yang kamu inginkan dan paling efektif efisien dari sudut pandang kamu. Misalkan dalam deck Spectral Duke Dragon, salah satu Winning Image-nya yang merupakan alur permainan adalah seperti berikut. Kamu menge-Ride Vortimer Grade 1, melihat 7 kartu teratas deck lalu mengambil salah satu puzzle piece yang kurang (atau yang ada), lalu kamu menge-Call satu unit kamu Grade 0 atau Grade 1 yang paling tidak berguna di baris belakang untuk dikorbankan saat menge-Ride Vortimer Grade 2 di giliran berikutnya. Begitu juga saat mencapai Grade 2 jika Ride Chainnya masih belum terputus.

Nah kalau kamu sudah menentukan Winning Image, lalu apa?

Dari skenario-skenario Winning Image kamu, kamu bisa menyusun deck dengan bagian-bagian dari Winning Image ini berjumlah lebih banyak di deck kamu, sekitar 3-4. Misalkan pada skenario Angel Feather di atas, kamu bisa menyusun kerangka deck seperti ini:

3x Chief Nurse, Shamsiel
3x The Phoenix, Calamity Flame
4x Thousand Ray Pegasus

Atau dalam skenario Kagero di atas

3x Dragonic Lawkeeper
3x Dual Axe Archdragon
4x Embodiment of Armor, Bahr

Atau dalam skenario Spectral Duke Dragon di atas

1x Vortimer G0
4x Vortimer G1
4x Vortimer G2
4x Spectral Duke Dragon

Inilah yang akan jadi kerangka awal kamu membuat deck. Lalu ini kan baru beberapa kartu. Sedangkan satu deck harus 50 kartu. Sisanya bagaimana? Itu akan jadi bahasan kita di Deckbuilding Series berikutnya.

Sekarang, mari bayangkan, Winning Image apa yang kamu inginkan dari Clan pilihan kamu? Imeejishiro yo!

Oke segitu dulu,
Vandy

1 komentar:

Souffle - Coco - Tom
Gemini - Gemini - Gemini

atau

Mocha - Coco - Tom
Lulu - Gemini - Gemini

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More